Bawaslu Kota Pangkalpinang Gelar Tausiah dan Do’a Bersama Untuk Pilkada Damai 2024
|
Pangkalpinang, Badan Pengawas Pemilu - Dalam rangka menyambut pesta demokrasi di Kota Pangkalpinang Bawaslu Kota Pangkalpinang menggelar tausiah dan do’a bersama di Taman Wilhelmina, Sabtu (23/11/2024).
Tausiah dan do’a bersama yang diisi oleh Ustaz H. Firdaus ini dihadiri oleh Jajaran Forkopimda dan Sentra Gakkumdu serta seluruh Jajaran pengawas pemilihan serentak dari tingkat Kota hingga tingkat Kecamatan.
Ketua Bawaslu Kota Pangkalpinang, Imam Ghozali mengatakan kegiatan ini adalah salah satu bagian dari langkah Bawaslu supaya bersama-sama seluruh elemen masyarakat Kota Pangkalpinang mendoakan pilkada yang berlangsung nanti berjalan dengan kondusif dengan aman.
"Ini untuk persiapan Pilkada, tadi dalam kegiatan ini kami didoakan dalam kondisi sehat dan amanah dalam menjalan tugas dan fungsinya," ujarnya.
Imam juga berharap masyarakat nanti datang ke TPS dalam keadaan senang dan riang gembira.
Sementara itu, ustaz H. Firdaus berpesan kepada penyelenggaraan Pilkada baik KPU maupun Bawaslu dapat menunaikan amanah dengan sebaik mungkin.
"Setiap apa yang dilakukan oleh teman-teman KPU dan Bawaslu itu sesuai dengan regulasinya dan itu melahirkan pemimpin yang adil, amanah, InsyaAllah mendapatkan pahala," ucapnya.
Penulis dan Foto : Humas Bawaslu Kota Pangkalpinang
Editor : Humas Bawaslu Kota Pangkalpinang